Quick Notice

Jangan mudah menyerah dan PUTUS ASA..masih banyak jalan menuju kesuksesan !!!

Pemuda Kerampungan

Senin, 17 Oktober 2011 | Edho atau "ikaL"

Hai guys..mencoba untuk menulis kembali nih setelah sekian lama terhambat oleh sesuatu sehingga saya tidak bisa menulis dan alhamdulillah, malam ini saya diberi kesempatan untuk menulis lagi.. :)
Langsung aja ya..

Cerita bermula sekitar 10 tahun yang lalu. Sepuluh tahun adalah waktu yang cukup lama untuk dikenang, diingat ataupun direnungi. Sebut saja masa lalu. Jelas tersirat akan kenangan dan juga kepingan-kepingan yang sekarang telah menyatu menjadi sebuah cerita yang utuh ini. Kalo pengen diinget lebih dalam, nama-nama seperti :
- Ridho, Arif , Wawan  (3 bersaudara)
- Okky
- Doni
- Citra, Dani, Bayu, Ario (4 bersaudara)
- Bowo, Indra (kakak ade)
- Upik, Hasim
- Harsen
- Panji, Dede, Lukman, Asep (satu keluarga)
- Andi
- Andre, Ryan
- Indra
- Maman, Iim (kembar)
- Meni
- Maman halus dan juga
- Pandika
Jelas masih teringat dan tak mungkin bisa terlupakan..
Memang gak mungkin mengingat dan menuliskan semuanya kedalam tulisan ini tetapi masa indah, masa sakit dan masa berjaya pastinya masih direkam dalam memori otak ini.
Kami semua pemuda-pemuda yang selalu senang dan duka bersama, pemuda-pemuda yang membangun negeri (kampung sendiri) dan juga pemuda yang selalu aktif di setiap waktu kami.
Dahulu sekali disaat itu aku sendiri masih kelas 5 SD aku merasa saat itu merupakan saat-saat yang paling bergengsi. Disaat itu aku ngerasa paling hebat,kuat dan sebagainya dikarenakan aku berteman dengan anak-anak yang umurnya jauh diatas aku. Kalo di ingat lebih jauh saat itu aku adalah seorang anak yang nakal..hahaha
Pertama kalinya aku berkelahi dengan orang lain, ngerokok, nonton BF dll itu semua aku alami  pas aku masih dibilang ANAK-ANAK..ckckckkckck..sungguh tragis. Tapi kalo diliat dari sisi positifnya akhirnya aku mengetahui mana yang baik dan mana yang buruk. Karena pada saat itu masih ababil jadi merasa sok jagoan merupakan sesuatu yang harus ditonjolkan..aneh banget yaa..hahaha
Kembali kecerita awal..kami semua pemuda yang selalu aktif. Benar..kami selalu aktif, disaat 17 agustusan, disaat ada acara di kampung, di saat untuk menjalankan ibadah kami selalu bergotong royong untuk saling membantu itu semua. Kami merupakan pemuda yang sangat diharapkan pada waktu itu..
Yang paling berkesan yaitu ramenya kampung pada saat itu..saat itu dari siang hari sampai malam hari gak ada matinya buat kami para pemuda untuk tidak diam, selalu ada kegiatan yang kami kerjakan, entah itu cuma sekedar ngumpul-ngumpul atau ada yang memang kami kerjakan. Pokoknya kampung itu selalu rame..
Ada juga prestasi kami dari para pemuda yaitu disaat kami menjuarai futsal antar kampung. Bangga banget rasanya ditonton sama orang-orang kampung kami yang jauh-jauh dateng buat nontonin kami. Arrrgghhh sungguh mengesankan :)
Piala tersebut masih kami simpan tapi entah kemana itu sekarang..ahahaha

Tapi sekarang berbeda..satu persatu pemuda-pemuda kampung kami pada lulusan, semua sudah pada tahap menuju kedewasaan. Satu persatu pemuda kampung hilang dari kampungnya..
Disaat aku berkunjung ke Jalan NANAS 4 atau orang lebih mengenal dengan Gang Kerampungan pada saat ini, aku baru ngerasa bahwa kampung ini serasa kampung mati. Jaraaaang banget terlihat anak-anak yang main-main, jalan sepi, gelap, mushola sepi padahal pada waktu kami masih disitu semua terlihat ramai..jadi sedih kalo ngeliat keadaan Kerampungan itu sekarang. Tapi ya mau gimana lagi, keadaan tidak memungkinkan semua kembali ke masa itu dan selalu ada proses yang harus dilewati satu sama lainnya.
Tapi setidaknya kampung itu sesekali dalam setahun akan ramai kembali disaat semua bisa berkumpul lagi..
Terlalu banyak kenangan yang tidak bisa dituliskan, antara senang, sedih, kelahi sana sini yaaaaaaa segala macamnya lah..
Terimakasih Kerampungan..kami pemuda-pemudamu tak akan pernah melupakan mu :)

Tags: , | 0 komentar

0 komentar:

Posting Komentar